Bukan Sekedar KAMUS!

loading...

Contoh Budaya Irian Jaya | Macam Kebudayaan Papua

Contoh Kebudayaan Papua atau Irian Jaya. Irian jaya atau kini yang di kenal dengan sebutan Papua merupakan salah satu propinsi yang ada di wilayah negara kesatuan Indonesia. Letaknya di bagian barat pulau Irian Jaya. Karena itu, wilayah ini dahulu kala juga di kenal sebagai Irian Barat. Selain terkenal dengan kekayaan alam dan hasil bumi, Papua juga terkenal dengan keragaman seni dan budayanya. Berikut ini adalah beberapa contoh keanekaragaman seni budaya Papua atau Irian jaya.

Contoh kebudayaan Papua

Kebudayaan di definisikan sebagai segala sesuatu yang merupakan hasil dari karya cipta manusia. Dan Papua, terkenal akan seni budayanya yang bercorak alami, eksotik dan mencerminkan gaya hidup dari suku bangsa yang berkaitan. Contoh kebudayaan irian jaya antara lain adalah:

1. Tifa (alat musik)

Alat musik Tifa merupakan salah satu alat kesenian kebanggaan kebudayaan Papua. Tifa terbuat dari kayu yang berlobang dan ditutup dengan selembar kulit rusa. Persis seperti gendang atau bedug yang kita kenal di Jawa. Bedanya, Tifa di bentuk sedemikian rupa, sehingga ciri khas budaya papua dapat terlihat dengan jelas dan tranparan.

2. Honai (rumah ada)

rumah adat papua Honai adalah nama dari rumah ada papua yang di huni oleh suku Dani. Honai terbuat dari kayu dengan atap yang di bentuk kerucut terbuat dari untaian jerami atau ilalang. Sebagai rumah, Honai sangat berbeda dengan rumah-rumah yang kita kenal. Rumah adat Honai memiliki pintu yang kecil sebagai tempat keluar masuk dan tidak memiliki jendela. Biasaya Honai di bangun dengan 2 lantai, satu untuk tempat tidur dan satu lagi berfungsi sebagai ruang keluarga di mana kegiatan keluarga di lakukan.

3. Tarian

Tarian merupakan kebudayaan papua yang paling banyak ragamnya. Tarian ini merupakan tarian adat yang biasanya bersifat sakral dan di tarikan oleh banyak orang. Meski kemudian muncul tarian-tarian baru yang ber corak modern, namun ciri khas tarian tradisional masih dapat terlihat dengan jelas. Beberapa contoh tarian tradisional papua antara lain adalah: tari Pacul Tiga, tari Seka, tari Sajojo, tari Balada serta tari Cendrawasih.

4. Pakaian adat

Pakaian adat Papua selalu memiliki corak yang khas. Pakaian pria dan wanita memiliki bentuk yang hampir sama. Hiasan yang di gunakan biasanya di ambil langsung dari alam. Dapat berupa bulu burung, atau kulit kayu di bentuk rumbai-rumbai, hiasan dari manik-manik berbentuk kalung, gelang, dll.

loading...
Bagikan :
Back To Top