Bukan Sekedar KAMUS!

loading...

Ciri-ciri Manusia Purba Meganthropus Paleojavanicus

Ciri-ciri Manusia Purba Meganthropus Paleojavanicus. Meganthropus Paleojavanicus yang berarti manusia bertubuh besar dari jawa adalah nama fosil manusia purba yang ditemukan oleh Von Kenigswald pada tahun 1941 dan pada tahun 1952 oleh Marks, di Sangiran, Kali Jambe, Sragen,  Surakarta, Jawa Tengah. Fosil manusia purba Meganthropus Paleojavanicus di temukan pada lapisan Plestosen bawah atau lapisan Puncangan dan Plestosen tengah atau lapisan Kabus. Bagian tubuh fosil yang ditenukan antara lain adalah rahang atas dan rahang bagian bawah. Meski hanya sedikit bagian fosil yang ditemukan, tetapi para ahli berhasil mengidentifikasi ciri-ciri manusia purba Meganthropus Paleojavanicus secara umum.

Ciri-ciri Manusia Purba Meganthropus Paleojavanicus

Ciri-ciri manusia purba meganthropus paleojavanicus antara lain adalah:

1. Memiliki tubuh yang kekar dan tegap
2. Rahang yang besar
3. Memiliki bentuk geraham seperti manusia tetapi tidak berdagu seperti kera
4. Memiliki tulang pipi yang tebal
5. Ada tonjolan di kening dan belakang kepalanya
6. Makanan pokok tumbuh-tumbuhan
7. Hidup pada 2 –1 juta tahun yang lalu.

loading...
Bagikan :
Back To Top