Bukan Sekedar KAMUS!

loading...

Jenis-jenis Usus

Jenis-jenis Usus. Usus adalah saluran pencernaan yang menghubungkan lambung dan anus. Didalam usus, proses pencernaan makanan berlangsung secara kimiawi, yaitu dengan bantuan enzim-enzim pencernaan. Dalam proses pencernaan, usus memiliki 3 peranan penting, Untuk mengetahui fungsi dari Usus, silah baca artikel selanjutnya di SINI. Berdasarkan fungsi tersebut, secara umum, usus terbagi menjadi beberapa jenis, yaitu:

Jenis-jenis Usus

Macam-macam usus yang terdalam dalam organ tubuh manusia antara lain adalah:

1. Usus Halus

Usus halus di sebut juga intestinum tenue. Usus halus merupakan bagian dari saluran pencernaan makanan yang berfungsi sebagai tempat mencerna dan menyerap sari-sari makanan. Usus halus di perkirakan memiliki panjang sekitar 6 meter dengan diameter 2,5 cm. Usus halus di bedakan menjadi 3 bagian, yaitu:

  • Usus Dua Belas jari (Duodenum)
  • Usus Kosong (Jejenum)
  • Usus Penyerapan (Ileum)

2. Usus Besar

Usus besar disebut juga intestinum krasum. Usus besar merupakan bagian terakhir dari saluran pencernaan. Letaknya sangat dekat dengan anus yang merupakan lubang pembuangan kotoran. Usus besar mempunyai panjang sekitar 1,5 meter dengan diameter 6,5 cm. Usus besar di sebut juga dengan istilah kolon. Usus besar juga terbagi menbagi menjadi 3 bagian, yaitu:

  • Usus besar naik (kolon ascenden)
  • Usus besar melintang (kolon transversum)
  • Usus besar Melintang (kolon descenden)

3. Usus Buntu

Usus buntu atau sekum adalah kantong yang terdapat pada  tempat pertemuan antara usus halus dan usus besar. Pada usus buntu terdapat suatu katup atau klep yang disebut klep ileosekum yang berfungsi untuk mencegah agar bakteri tidak masuk kedalan usus halus.

loading...
Bagikan :
Back To Top