Bukan Sekedar KAMUS!

loading...

Taman Nasional Ujung Kulon | Jenis Objek wisata di taman nasional Ujung Kulon

Taman nasional Ujung Kulon. Di taman nasional ujung kulon terdapat lebih kurang sekitar 1200 jenis makhluk hidup baik tumbuhan atau hewan yang terjaga dan dilingdungai dengan baik. Diantaranya ada 700 jenis tumbuhan terlindungi dimana 57 diantaranya merupakan tumbuhan langka, seperti merbau, palahlar, bungur, cerlang, ki hujan dan berbagai jenis angrek langka. Selain itu sekitar 600 hewan dari berbagai jenis seperti 35 jenis mamalia, 5 jenis primata, 59 jenis reptilia, 22 jenis amphibia, 240 jenis burung, 72 jenis insekta, 142 jenis ikan dan 33 jenis terumbu karang. Satwa langka dan dilindungi yang terdapat di taman nasional ujung kulon diantaranya, badak jawa atau banteng, ajag, suruli, lutung, rusa, macan tutul, kucing batu, owa, dan kima raksasa.

Ditaman nasional ujung kulon ada berbagai jenis objek wisata alam yangdapat dinikmati dan sangat menarik. Jenis-jenis objek wisata alam yang ada di ujung kulon antara lain:

Jenis-jenis Objek Wisata alam Ujung Kulon

  1. Objek Wisata Taman jaya dan Cibiuk, merupakan pintu masuk utama taman nasional ujung kulon yang memiliki fasilitas lengkap termasuk pusat informasi, wisma tamu, dermaga, dan sumber air panas.
  2. Objek wisata Pantai Kalejetan, Karang Ranjang dan Cobandawoh, sebuah pbkek wisata di ujung kulon yang memiliki fenomena gelombang laut selatan dan pantai berpasir tebal, serta merupakan tempat ideal untuk melakkan pengamatan tumbuhan dan satwa.
  3. Obkek wisata Pulau Peuncang, memilki pantai pasir putih, terumbu karang, perairan laut yang biru, jernih, sangat ideal untuk kegiatan berenang, menyelam, memancing, snorkeling dan tempat ideal bagi pengamatan satwa-satwa rusa dalam habitatnya.
  4. Objek wisata Karang Copong, citerjun, Cidaon, ciujung kulon, cibunar, tanjung layar, dan citamesa. Tempat yang ideal untuk menjelajahi hutan, menyusuri sungai, padang penggembalaan satwa, air terjun dan tempat penelusuran penyu.
  5. Objek wisata Pulau Handeuleum, Cigenter dan Cihandeuleum merupakan tempat untuk mengamati satwa langkah seperti banteng, rusa, badak jawa dan berbagai jenis burung langka. Selain itu tempat ini sangat memungkinkan bagi kita untuk menelusuri sungai di ekosistem hutan mangrove.
  6. Objek Wisata Pulau Panaitan dan Gunung Raksa, tempat yang sangat bagus bagi mereka yang hoby menyelam, berselancar dan berwisata budaya/sejarah.
Dengan begitu banyaknya objek wisata alam di ujung kulon, menjadikan taman nasional Ujung kulon menjadi tempat favorit yang layak untuk di kunjungi oleh para pencinta alam.
loading...
Bagikan :
Back To Top