Bukan Sekedar KAMUS!

loading...

Khasiat Daun Cermai

Cermai (Phyllanthus acidus) satu-satunya tumbuhan bermarga Phyllanthus yang boleh di makan dan ternyata juga mempunyai khasiat yang tersembunyi. Mereka yang mempunyai problem dalam mendapatkan body Kutilang (Kurus Tinggi Langsing) ada peluang bagus untk memenuhi impian mereka dengan cara mengkonsumsi air rebusan daun cermai secara teratur sehari 2kali.

Ramuannya sangat mudah. Bahan bakunya pun sangat sederhana. Hanya air 3 gelas dan segenggam daun Cermai. Lalu rebus dengan api kecil hingga air tinggal 2/3nya. Hasil penelitian para ahli di sebutkan bahwa daun Cermai mengandung Saponin dan Tanin yang dapat menghambat penyerapan glukosa dan kolesterol dari dinding usus serta mempunyai sifat laksatif sehingga memperlancar buang air besar.

Selain sebagai pelangsing tubuh, daun cermai juga berkhasiat untuk mengatasi masalah jerawat dan kulit berminyak. Caranya adalah dengan menumbuk halus daun cermai dan menjadikannya sebagai bedak dan sapukan pada kulit yang bermasalah.
loading...
Bagikan :
Back To Top