Bukan Sekedar KAMUS!

loading...

Macam-macam Pencemaran Lingkungan

Macam-macam Pencemaran Lingkungan. Lingkungan yang bersih dan asri adalah salah satu faktor penentu kesehatan lingkungan. Dahulu kala, ketika revolusi industri belum melanda dunia, lingkungan yang bersih, asri dan alami masih dapat di jumpai dengan mudah. Tapi kini, ketika industri telah menguasai dunia dan menjadi sumber utama pendapatan suatu negara, kebersihan lingkungan menjadi sesuatu yang langkah. Coba lihat kota-kota besar di sekitar kita. Segala macam bentuk polusi dan pencemaran lingkungan tidak lagi dapat di atasi dengan mudah. Bahkan meski telah diadakan penyuluhan tentang cara menjaga kelestarian lingkungan, tapi tetap saja tidak dapat menghentikan pencemaran. Karena manusia telah kehilangan rasa perduli terhadap alam.

Jenis-jenis Pencemaran

Berdasarkan tempat terjadinya dan penyebabnya, pencemaran di bagi menjadi beberapa macam. Berikut ini adalah macam-macam pencemaran menurut tempat terjadinya dan penyebabnya.

1. Macam-macam Pencemaran menurut tempat terjadinya:

  • Pencemaran Udara
  • Pencemaran Air
  • Pencemaran Tanah

2. Jenis-jenis Pencemaran berdasarkan sebabnya:

  • Pencemaran Fisik, disebabkan oleh benda-benda yang secara fisik menyebabkan pencemaran, seperti kaca, logam, kalengkaleng bekas, plastik.
  • Pencemaran Biologi, disebabkan oleh bakteri (terutama bakteri pathogen), virus, protozoa, maupun jamur.
  • Pencemaran Kimia, disebabkan oleh limbah pabrik, pestisida, pupuk, logam-logam berat (Pb, Hg, Cd, Zn).
  • Pencemaran Radioaktif, disebabkan oleh unsur-unsur radioaktif alam, limbah nuklir, kebocoran reaktor nuklir, ledakan bom atom, percobaan senjata nuklir.
  • Pencemaran Suara, disebabkan oleh suara kendaraan bermotor, mobil, kereta api, pesawat yang tinggal landas, tape recorder yang volumenya terlalu keras.
loading...
Bagikan :
Back To Top